Personil Damkar Peserta Diklat di Jakarta Resmi Dilepas

PPID UTAMA BAUBAU--Personil Pemadam Kebakaran (Damkar) yang akan mengikuti Pendidikan dan Latihan (Diklat) Damkar 1 PTT Pemadam Kebakaran di Ciracas Provinsi DKI Jakarta secara resmi dilepas  Pj Wali Kota Baubau Dr Muh Rasman Manafi, SP, M.Si  di pelataran parkir aula kantor Wali Kota Baubau Rabu (8/5/2024). 

Dr Muh Rasman dihadapan pasukan satria biru mengingatkan, kesempatan pelatihan ini membawa nama daerah.  Fisik dan mental harus dipastikan, termasuk attitude dijaga.

 "Ini harus ditegaskan diawal karena hal-hal seperti ini terkadang tidak menjadi perhatian karena dianggap sepele. Tapi bagi saya, yang namanya kita membawa nama daerah itu pertaruhannya nama baik kita, keluarga dan Pemkot Baubau,”ungkapnya. 

Diakui,  personil Damkar yang telah dipilih adalah orang-orang yang memenuhi kriteria sehingga dipastikan setelah mengikuti pelatihan, apa yang dipahami itu bukan hanya untuk diri sendiri tapi ditularkan kepada teman-teman. Pasalnya, tidak semuanya memiliki kesempatan untuk seperti ini. 

Dr Muh Rasman mengingatkan setiap bergerak apalagi membawa organisasi maka haruslah menjadi satu tim sebab jangan sampai filosofi satu tim itu dilupakan. Filosofi satu tim itu kekuatan tim terletak kepada anggota tim yang terlemah. Anggota tim terlemah itu bukan soal fisik saja. Kedisiplinan, ketidakpedulian dan lainnya itu yang akan menyebabkan keruntuhan tim. Sehingga pada saat berangkat dan pulang itu harus solid.

”Kalau ada penilaian dan lainnya saya hanya bisa berpesan, semua yang namanya pelatihan dan diklat termasuk pendidikan pada saat latihan seriusi, pada saat ujian seriusi berikan yang optimal. Soal hasil itu tidak usah dipikirkan, hasil itu adalah takdir yang terbaik buat kita. Tidak usah kecewa. Dan saya percaya apapun hasilnya itu yang terbaik buat Pemkot Baubau dan telah membawa nama baik Pemkot Baubau. Saya bangga, saya support dan saya apresiasi jika ini sudah dilakukan dan kembali dengan solid Pemadam Kebakaran Kota Baubau,”katanya.

Foto/Peliput           : ANJAR

Editor                       : ELIM MARIAMA

Redaktur                  : MUH SAID IDU

Penanggungjawab : PPID UTAMA BAUBAU