Dekranasda Kota Baubau Hadir di Ajang Indonesia Fashion Week

PPID UTAMAN BAUBAU---Gelar kegiatan Indonesia Fashion Week di Cenderawasih Hall Jakarta Convention Center yang berlangsung sejak tanggal 27 hingga 31 Maret 2024,  ikut menampilkan karya-karya kreatif dan inovatif Dekranasda Kota Baubau.


Berkolaborasi dengan Dekranasda Provinsi Sulawesi Tenggara, Dekranasda Kota Baubau menghadirkan diantaranya kain khas tenun Buton, tas dengan sentuhan kain tenun, syal, kipas, kampurui (ikat kepala) dan juga jaket dengan sentuhan kain tenun tradisional. 

 

Ketua Dekranasda Kota Baubau, Ibu Reffiani Dwiatmo yang berada di tengah-tengah kegiatan turun langsung memberikan penjelasan kepada pengunjung yang tertarik dengan barang-barang yang dipamerkan. "Saya merasa bangga bisa bersama-sama membawa Dekranasda Kota Baubau berpartisipasi di  kegiatan bergengsi ini, semoga ini menjadi motivasi untuk memicu semangat dan kreatifitas," tutur Ibu Reffiani Dwiatmo yang ditemui di lokasi kegiatan.


Ibu Marris salah seorang pengunjung mengatakan, apa yang ditampilkan Kota Baubau saat ini sudah banyak mengalami perkembangan. "Saya liat sudah sangat bagus perkembangannya, apalagi saya memang pernah disana (Baubau, red), perkembangan motif-motifnya juga sangat banyak. Banyak kemajuan, semoga semakin berkembang," urainya.


Sejumlah pejabat Kota Baubau juga hadir mengunjungi stand Dekranasda Kota Baubau. Kadis Perindag Kota Baubau, Ali Hasan menyatakan bangga atas prestasi ini karena bisa menjadi ajang promosi bagi produk-produk daerah. "Alhamdulillah, ini membuktikan kita sudah bisa bersaing dengan daerah-daerah lain," tutupnya